Setelah penat dengan rutinitas harian, pemandangan yang
itu-itu saja, orang yang sama, tuntutan pekerjaan yang menumpuk…hmm..travelling
adalah pilihan yang pas untuk keluar dari itu semua. Me-refresh otak agar
kembali segar.
Hanya, tidak semua
orang ‘berani ‘ melakukannya. Ada berbagai alasan sih. Entah yang sederhana
seperti tidak ada teman, sampai yang
bener- bener kepentok masalah budget yang super minim.
Untuk itu, buku – buku travelling seperti yang ditulis oleh
mbak Lucy ini pas dibaca sebagai ‘kompor’ yang akan melelehkan segala
kekhawatiran bagi siapa saja yang ingin ber-solo travel dengan budget relatif rendah.
Well, di buku ini mbak Lucy mengisahkan perjalanannya selama
8 hari di negeri Paman Ho. Tahu Paman Ho kan..? Itu loh, julukan bagi Ho Chi
Minh, tokoh komunis yang sempat memimpin Vietnam Utara. Namanya diabadikan menjadi nama resmi kota Ho Chi Minh
di Vietnam.
Nah, selama ini kan kalau dengar nama Vietnam yang sering
terlintas adalah perang nya yang dulu memakan ratusan ribu bahkan jutaan korban
itu ya..? Lalu apa yang menarik sebagai destinasi wisata? Buku ini bisa menjadi gambaran, seperti apa berwisata di Ho Chi Minh
city, Saigon, Halong Bay dan Hanoi.
Oya, Kalau pernah membaca bukunya Mbak Trinity, yang sama –
sama perempuan hobi jalan- jalan sendirian, karakternya berbeda sekali. Paling
tidak berbeda dari segi narsisnya. Kalau mbak Trinity nggak suka difoto, kalau
mbak Lucy ini hobi banget dengan foto – memfoto. Bahkan merasa menyesal jika
ada momen atau view yang oke, sementara kamera tidak dibawa. Alhasil, buku yang
ditulis juga dilengkapi dengan foto, meskipun relatif sedikit dan tidak berwarna.hehe…
Buku ini terbagi dalam 8 bab, masing- masing bab merupakan
kisah perjalanan dalam sehari, mulai dari bangun tidur sampai tidur lagi. Lengkap
dan detail mulai dari menu makan, tour
destination, sampai budget yang dikeluarkan. Kadang terlalu detail sih, sampai
hal- hal yang tidak penting juga ditulis… sstt..kadang juga ditulis gossip yang
didapat dari sesama traveler. He
he..cewek banget ya… Tapi justru dari sini pembaca bisa mendapat pelajaran kok…seperti
itu loh suka duka dan suasana ber-solo travelling dengan mengikuti paket-paket
tour yangt banyak disediakan.
So, bagi Anda yang hobi travelling, backpacking, ataupun
berkeinginan utuk travelling tapi belum kesampaian *seperti saya…:D * buku ini
pas untuk dibaca.
Judul : 8 Hari di Negeri Paman Ho
Penulis Lucy
Penerbit : Leutika
Terbit : 2010
Tebal : iv + 174 hlm; 13 x 19 cm
1 comments:
pengen baca tu buku masih ada ga y d gramed...
http://tas-spunbond.com/
Post a Comment
thx for your comments..:)