Pages

Wednesday, November 24, 2010

Keajaiban Sedekah

Rosululloh SAW selalu menganjurkan umatnya untuk rajin bersedekah.  Yakinlah bahwa dengan bersedekah  tidak akan membuat miskin, namun justru akan membuat semakin kaya."Ah, bukankah secara logika harta kita justru berkurang?  Uang seratus ribu, diberikan ke orang lain sepuluh ribu...jelas tinggal sembilan puluh ribu. "

Ibarat pucuk daun yang dipangkas, setelah itu akan tumbuh daun- daun muda yang lebih banyak dan segar.  Demikian juga dengan sedekah. Bukan sekadar hitungan matematika biasa yang digunakan di sini. Namun matematika Alloh SWT yang menjanjikan hitungan luar biasa.

Seperti kisah sederhana yang saya alami sendiri.

Suatu siang, ada sebuah sms masuk ke hp butut saya. Tidak disangka datang dari seorang sahabat masa kecil yang sudah lama tidak berhubungan. Isi sms itu pun cukup singkat hanya " Jeng, tolong kirimi  pulsa 10rb " Tanpa pikir panjang saya pun segera sms teman untuk mengirimkan pulsa ke nomor sahabat saya tersebut. Tidak lama kemudian dia sms lagi " mksh, smga Alloh membalas kebaikanmu "

Sorenya, kakak ipar -yang sangat jarang berhubungan juga- menelpon saya. Setelah sedikit basa basi menanyakan kabar, dikatakannya secara gamblang bahwa  dia siap membantu membelikan seluruh semen yang diperlukan untuk membangun rumah (entah darimana dia tahu keinginan saya memiliki rumah idaman.) yang kalau dinominalkan senilai sekitar minimal 10 juta rupiah..subhanalloh, sungguh tidak disangka. Mengeluarkan uang 10 rb, dan dalam hitungan jam sudah berlipat mendapatkan 10 juta. Perniagaan yang luar biasa menguntungkan.

Sungguh berniaga dengan Alloh tidak akan mendapatkan kerugian .  Janji  Alloh itu pasti.

0 comments:

Post a Comment

thx for your comments..:)